Simpan tempat makan favorit kamu
install Horego sekarang
Food
4
•
Service
4
•
Ambience
3
Sebuah restoran yang setiap saya lewat pasti saja ramai pengunjungnya. Memang restoran yang satu ini sudah sangat terkenal dan terutama terkenal karena nasi goreng nya yang enak. Saya sendiri baru 1x ke solaria cihampelas walk ini karena waktu itu saya sangat penasaran dengan cerita teman kalau solaria itu enak sekali. Untuk saya sendiri solaria memang enak tapi tidak sampai enak sekali atau mungkin waktu itu saya salah pilih menu sehingga apa yang dikatakan teman saya enak sekali itu saya tidak terlalu merasakannya. Untuk teman-teman yang ingin makan di solaria cihampelas walk lokasinya berada disebelah warung talaga. Tempatnya cukup luas tapi tidak luas sekali. Solaria cihampelas walk ini cenderung memanjang ya teman-teman bukan lebar. Kalau sedang ramai akan terlihat ambience nya bisa dikatakan agak sesak namun tidak sampai mengurangi kenyamanan makan disini. Solaria cihampelas walk ini memiliki dua buah pintu masuk bisa dari dalam mall ciwalk ataupun dari luar mall tetapi untuk kasirnya berada di dekat pintu masuk dari dalam mall. Teman-teman harus ke kasir dulu untuk memesan makanannya kemudian mencari meja yang kosong untuk makan yang teman-teman sudah pesan.
15 Aug 2024
0