Simpan tempat makan favorit kamu
install Horego sekarang
Food
4
•
Service
5
•
Ambience
5
Bersama nyokap dan temen kami mampir buat ngopi pagi di sini. Tempatnya satu area dengan Bon Cafe (masih satu group). Malam sebelum datang, sempat WA sama adminnya, menanyakan mengenai rest room. Ternyata ada tapi di area restoran Bon Cafe. Akses masuk utk pengguna kursi roda ada dari restoran Bon Cafe. Tapi untuk masuk ke area indoornya Le Cafe Gourmand sulit jika menggunakan kursi roda. Paling di outdoor. Karena ibu saya masih bisa jalan, jadi bisa masuk ke dalam. Kami pesan : Rambelje’s coffee (espresso dengan lemon & kayu manis) Hot chocolate Hot espresso 2 scoops (double chocolate & rum raisin) ice cream, saya pilih topping ginger cookies. Pelayanannya sangat ramah. Kami minta ac dikecilin karena terlalu dingin. Mereka mematikan satu AC agar gak jadi kepanasan di dalam. Kalau ingin pesan dari Bon Cafe bisa dinikmati di sini. Tapi akan dibuatkan bon terpisah. Ada area parkir juga di halaman depan.
5 Jan 2025
Related Outlet
Le Cafe Gourmand
Open Now
09:00 - 22:00
Jl. Pregolan No.2, Tegalsari, Kec. Tegalsari, Surabaya, Jawa Timur 60262
4.5
3